Pentingnya Video Conference, Ini Manfaatnya untuk Pendidikan & Bisnis

Comments · 307 Views

Jakarta - Pandemi COVID-19 telah mengubah cara orang berkolaborasi di dunia kerja. Semakin banyak perusahaan mengadopsi hybrid working yang artinya kombinasi antara bekerja di kantor dengan bekerja secara jarak jauh.

Tren yang berkembang pesat ini menuntut para pemimpin perusahaan untuk mulai berinvestasi secara serius pada infrastruktur dan teknologi penunjang yang dapat meningkatkan kinerja bisnis dan produktivitas karyawan. Salah satunya dengan menyiapkan ruang meeting profesional yang didukung dengan teknologi terkini agar kolaborasi dan komunikasi antar karyawan, ataupun dengan mitra dapat tetap berjalan dengan baik.

Fungsi Manfaat Video Conference di Berbagai Industri

Video conference secara luas digunakan di semua sektor industri dan manfaatnya dapat langsung dirasakan oleh pengguna. Simak bagaimana teknologi video conference telah mengubah berbagai industri dalam menjalankan bisnisnya seperti di bawah ini:

Dunia Pendidikan

Dalam dunia pendidikan, video conference mempermudah pembelajaran interaktif jarak jauh. Dengan mengimplementasikan perangkat video conference di ruang kelas, pembelajaran kini dapat dilakukan secara hybrid, di mana sebagian murid berada di sekolah atau kampus dan sebagian lagi dapat mengikuti pembelajaran secara online dari rumah masing-masing secara bersamaan. Metode ini menjadi pilihan terbaik di masa yang serba online seperti ini, sekaligus menjadi solusi untuk menjaga kesehatan para murid terlebih di kondisi pandemi COVID-19.

Sektor Bisnis

Teknologi video conference telah membantu perusahaan dalam hal komunikasi. Karyawan ataupun mitra bisnis dapat saling terhubung meski berada di lokasi berbeda, bahkan di luar negeri sekalipun. Dengan video conference, perusahaan kini dapat menghemat biaya komunikasi dan mengurangi biaya perjalanan bisnis. Efisiensi ini tentunya membantu perusahaan untuk tetap beroperasi dengan baik di tengah Pandemi COVID-19.

Industri Kesehatan

Teknologi video conference sangat diandalkan oleh industri kesehatan dalam melakukan koordinasi ataupun sosialisasi dengan tenaga kesehatan, pasien atau pun masyarakat luas, terlebih selama pandemi. Selain itu, kebutuhan akan telemedicine juga naik signifikan, sehingga para pelaku industri kesehatan harus segera mempertimbangkan untuk mengadopsi teknologi video collaboration yang terbaik.

Industri Kreatif

Pembatasan kegiatan offline untuk menekan angka penyebaran COVID-19 berdampak signifikan bagi industri kreatif. Namun, dengan adanya teknologi video conference, kini industri kreatif mulai bangkit dengan menawarkan kegiatan webinar sebagai alternatif acara offline. Maka dari itu, penting bagi pelaku industri kreatif untuk memiliki teknologi dan perangkat video conference yang dapat menawarkan pengalaman yang sama seperti pada acara offline melalui kualitas audio dan video yang cemerlang.

Lengkapi Ruang Meeting Anda dengan Teknologi Logitech Room Solutions

Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, tidak dapat dipungkiri bahwa kolaborasi video menjadi cara yang paling efisien untuk menghubungkan karyawan di berbagai lokasi untuk dapat berbagi informasi dan berkolaborasi. Perangkat video kolaborasi memegang peranan penting untuk mendukung hal ini. Perangkat video kolaborasi yang baik tentunya harus dibekali dengan teknologi yang mumpuni, serta memiliki kualitas audio dan video yang cemerlang, seperti yang dimiliki oleh Logitech Video Collaboration.

Logitech menawarkan perangkat dan solusi video conferencing bagi setiap ukuran ruangan meeting yang sangat mudah digunakan sehingga pertemuan online dapat dilakukan dengan lebih produktif, efektif dan efisien. Selain itu, produk Logitech Room Solutions telah tersertifikasi oleh berbagai software video conference ternama seperti Zoom, Microsoft, dan Google sehingga dapat memberikan pengalaman meeting yang terbaik bagi para pengguna.

Logitech Rally Bar menawarkan all-in-one solution bagi ruangan meeting dengan ukuran medium. Teknologi RightSign dan RightSound berbasis AI (Artificial Intelligence) dapat secara otomatis menggerakkan kamera dan menyesuaikan zoom (auto framing) sehingga tidak seorang pun akan terlewatkan, menyeimbangkan suara secara otomatis dan meredam noise yang tidak diinginkan.

 

Bayangkan jika anda dapat dengan mudah menemukan ruang meeting dan melakukan booking ruang meeting di kantor anda. Tap Scheduler adalah jawabannya. Tap Scheduler memiliki layar 10,1 inci dan dilengkapi dengan lampu LED berwarna yang dapat menunjukkan ketersediaan ruang meeting dari jarak jauh. Tap Scheduler dapat dengan mudah diintegrasikan dengan platform video conference yang digunakan di perusahaan anda, seperti: Microsoft Teams, Zoom, ataupun penyedia layanan lainnya.

Logitech Scribe dapat mengubah whiteboard atau glassboard menjadi papan tulis interaktif. Dengan AI internal dan lensa khusus, Scribe dapat memproyeksikan konten whiteboard ke video meeting dengan sangat jelas. Kini, bahkan peserta dari jarak jauh dapat memiliki kursi terbaik di meja meeting. Bagi industri pendidikan, tentunya Scribe menjadi solusi yang tepat dalam penerapan hybrid learning.

PT. Gifera Odo Technology merupakan salah satu mitra yang ditunjuk sebagai reseller resmi produk Logitech di Indonesia. Untuk informasi produk, permintaan demo dan konsultasi, Anda dapat menghubungi kami melalui link ini.

 

https://gifera-odo.com/

 

#jual Rally Camera

Comments